Penerbangan Internasional Perdana Banjarmasin–Kuala Lumpur Resmi Dimulai AirAsia Tandai Sejarah Baru Bandara Syamsudin Noor



Penumpang penerbangan perdana Banjarmasin–Kuala Lumpur mendapat sambutan hangat dengan pengalungan kain sasirangan sebagai simbol keramahan Banua di Bandara Internasional Syamsudin Noor, Banjarbaru.

BANJARBARU – Momen bersejarah bagi dunia penerbangan Kalimantan Selatan akhirnya tiba. Penerbangan internasional perdana rute Banjarmasin (BDJ) – Kuala Lumpur (KUL) resmi dimulai pada Senin (20/10/2025).

Rangkaian peresmian dibuka dengan prosesi water salute untuk menyambut kedatangan pesawat AirAsia bernomor penerbangan AK-442. Pesawat tipe Airbus A320-300 tersebut mendarat di Bandara Internasional Syamsudin Noor pukul 09.30 WITA, membawa sebanyak 79 penumpang dari Kuala Lumpur.

“Kami bersyukur, hari yang kita nantikan akhirnya tiba juga. Penerbangan internasional yang baru pertama kali terjadi di Bandara Internasional Syamsudin Noor ini menjadi simbol sinergi dan semangat berbagai pihak dalam memajukan Kalimantan Selatan hingga ke kancah global,” ujar Stephanus Millyas Wardana, General Manager Bandara Internasional Syamsudin Noor.

Suasana penyambutan berlangsung meriah. Para penumpang disambut dengan Tari Japin Sigam dan diberikan kalungan kain sasirangan serta cinderamata sebagai bentuk keramahan khas Banua.

Setelah itu, prosesi dilanjutkan dengan pelepasan penerbangan AirAsia AK-441 yang membawa 172 penumpang menuju Kuala Lumpur pada pukul 11.00 WITA. Keberangkatan ini turut diiringi penampilan Tari Japin Persembahan, menambah nuansa kebanggaan tersendiri bagi seluruh pihak yang hadir.

“Kami sampaikan apresiasi dan terima kasih atas kerja keras dan sinergi semua pihak, sehingga Inaugural Flight hari ini berjalan lancar. Harapan kami, penerbangan rute Banjarmasin–Kuala Lumpur dapat terus beroperasi dengan baik dan senantiasa diberikan keselamatan dalam setiap perjalanan,” tutup Millyas. (*)

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak